Best Viral Premium Blogger TemplatesPremium By Raushan Design With Shroff Templates

Iklan

KLEPON LABU KUNING

POJOK8
Friday, January 2, 2015
Last Updated 2019-04-05T22:50:33Z
Premium By Raushan Design With Shroff Templates
masukkan script iklan disini


Bismillahirrohmanirrohim
Klepon adalah salah satu jajanan tradisional favorit keluargaku. Biasanya aku membuat klepon dengan memakai ubi, baik itu ubi ungu ataupun ubi putih. Tekstur klepon yang menggunakan umbi-umbian memang lebih lembut dibandingkan yang memakai tepung ketan atau tapioka. 
Karena lagi gak punya ubi dan masih ada stok pure labu kuning di freezer, maka kali ini mencoba membuat klepon labu kuning. Takaranya gimana donk? Dikira-kira aja yaa hihihi...dan ini adalah resep kira-kira menurut aku. Alhamdulillah sukses juga, tetap jadi klepon.
Eh ya...wm-nya masih tahun 2014 ya, ketauan banget kalau sebenarnya ini adalah foto lama, bikin kleponnya udah tahun lalu hihihi. Entah kapan, sampai lupa.






KLEPON LABU KUNING

Bahan :
200 gr pure labu kuning
225 gr tepung ketan
2 sdm air kapur sirih
1/4 sdt garam
100 gr gula merah, sisir halus
1 butir kelapa, parut memanjang (kukus 10 menit dengan 1/2 sdt garam dan 1 daun pandan)
air secukupnya untuk merebus

Cara Membuat :
1. Campur pure labu kuning, tepung ketan, garam dan air kapur sirih. Aduk rata dan uleni hingga bisa dipulung.
2. Ambil sejumput adonan, pipihkan dan beri isian gula merah secukupnya. Bentuk bulat. Lakukan hingga habis.
3. Didihkan air, masukkan klepon dan masak mingga terapung tanda klepon sudah matang. Angkat dan tiriskan.
4. Gulingkan klepon ke parutan kelapa.
5. Siap disajikan.

Sebenarnya jumlah takaran tepung ketan pada resep di atas tidak bisa dijadikan patokan juga karena tergantung pada kadar air pure labu kuning yang kita gunakan. Apabila tekstur adonan masih dirasa lembek dan sulit untuk dipulung, bisa ditambahkan tepung ketan sedikit demi sedikit ya.

Selamat mencoba


iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Stars Rally to Beat Predators in Winter Classic at Cotton Bowl